Penjelasan Arti dari Emas 17 Karat Beserta Rekomendasi Perhiasannya

Arti Emas 17 Karat – Emas merupakan logam mulia yang paling banyak diminati, baik itu dalam bentuk emas perhiasan ataupun emas batangan. Memilih emas sebagai investasi jangka panjang merupakan zona nyaman, karena emas nilainya selalu meningkat seiring berjalannya waktu. 

Kadar emas atau karat emas menjadi salah satu aspek penting yang harus diperhatikan sebelum membeli perhiasan emas. Hal ini selain menentukan harga sebuah perhiasan, tetapi juga menentukan kualitas dari perhiasan emas tersebut. Saat Anda memutuskan untuk membeli perhiasan emas tentunya sering mendengar istilah emas dengan kadar 14K, 17K, 22K, dan lainnya. Tetapi apakah Anda sudah tahu emas 17 karat artinya apa? Amero akan menjelaskan lebih lanjut dibawah ini.

Arti Kadar dan Karat Pada Emas

emas 17 karat artinya

Saat Anda akan membeli perhiasan emas tentu sering melihat kadar emas yang berbeda dari 9 karat (9K) sampai 24 karat (24K). Kadar emas merupakan jumlah kandungan emas murni pada perhiasan. Perhiasan emas biasanya dicampur dengan logam lainnya agar lebih mudah dibentuk dan tidak cepat berubah bentuk. Semakin banyak kandungan emas murni akan juga memiliki kadar tinggi. Seperti diketahui emas murni (100%) memiliki kadar 24 karat.

Kadar emas dinyatakan dalam istilah karat, seperti 16 karat (16K), 17 karat (17K), 18 karat (18K) hingga 24 karat (24K). Kadar emas juga dinyatakan dalam persen (%). Semakin tinggi kandungan emas, tentunya makin tinggi harga jualnya.

Produsen perhiasan emas tidak ada yang membuat perhiasan emas 24K. Emas merupakan logam yang memiliki sifat yang lunak. Maka dari itu semakin tinggi kadarnya akan semakin lunak dan susah dibentuk. Sehingga bila perhiasan memiliki kadar 24K akan lebih mudah tergores atau pun berubah bentuk apabila terkena benturan.

Apa Arti dari Kadar Emas 17 Karat? 

emas 17 karat artinya

Sebelumnya telah disinggung bahwa kadar perhiasan emas bervariasi, mulai dari 9K, 14K, 17K, 18K hingga 24K. Kemudian apa yang dimaksud dengan kadar emas 17 karat (17K)? Amero akan menjelaskan lebih lanjut berikut ini. 

Emas 17K atau emas 750, menjadi salah satu kadar perhiasan emas populer di pasaran Indonesia. Karena tidak mudah berubah bentuk untuk pemakaian sehari-hari dan memiliki kilau yang berkilap. Perhiasan emas yang mengandung kadar 17 Karat berarti memiliki kadar emas murni sebanyak 75% dan 25% campuran.

Kadar emas juga sering dinyatakan dalam bentuk persen (%). Sama seperti satuan karat, semakin tinggi persentasenya maka semakin tinggi kadar emas dan harga emas tersebut. Sebagai contoh, emas 700 dan emas 750 yang memiliki arti emas 700 mempunyai kadar emas 70% dan emas 750 memiliki kadar emas 75%. 

Begitu juga dari Amero Jewellery sebagai produsen perhiasan emas hanya memproduksi emas 700 dan emas 750. Setiap perhiasan dari Amero memiliki cap AMERO 700 atau AMERO 750. Tentunya ini menandakan perhiasan dari Amero Jewellery memiliki kualitas yang unggul dan juga dengan desain yang mewah dan elegan. 

Rekomendasi Perhiasan Emas 17 Karat dari Amero

Demikian penjelasan emas yang memiliki kadar 17 karat. Selain itu Amero Jewellery juga akan merekomendasikan koleksi perhiasan emas yang mengandung kadar emas 17 karat. Selain kualitasnya yang tak perlu diragukan lagi kualitasnya karena sudah mengikuti standar internasional.

– Lavani

emas 17 karat artinya

Koleksi yang terinspirasi dari keindahan Indonesia terutama Candi Borobudur, Magelang yang juga merupakan tempat kelahiran dari Amero Jewellery. Lavani menggabungkan Unsur Tradisional dan kemewahan sehingga menjadikannya koleksi yang unik sekaligus mewah. Saat memakai Lavani akan memancarkan anggun, tenang, dan timeless pada diri Anda.

– Roxe

Roxe

Memakai koleksi Roxe seakan memberikan pesona dari seorang perempuan muda independen yang memancarkan keberanian dan kemewahan. Koleksi roxe memiliki ciri khas dengan warna two tone dan permata yang sangat berkilau. Saat Anda menggunakan Roxe untuk menyempurnakan penampilan akan terkesan mewah tetapi tetap elegan. 

– Filo

emas 17 karat artinya emas 17 karat artinya

Filo yang memiliki arti kecantikan yang fleksibel merupakan gabungan dari dua kata, Flexi dan Oro, yang berarti “emas fleksibel”. Dikatakan fleksibel karena memiliki model yang chic tetapi tetap mewah dengan detail batu berlian. Sehingga koleksi cocok digunakan untuk sehari-hari maupun acara tertentu.

– Leora

emas 17 karat artinya

Koleksi Leora memiliki kesan elegan dan minimalis. Setiap perhiasan dari koleksi Leora berhiaskan batu permata yang  memberikan kesan mewah dan anggun. Leora memiliki bentuk yang simple dan ringan tetapi penuh dengan kedetailan. Seperti seorang wanita dewasa pembuat mimpi yang asli dan feminin secara bersamaan.

– Mouve

emas 17 karat artinya

Rekomendasi terakhir adalah koleksi mouve. Mouve yang memiliki model yang manis dan feminim akan menambahkan kecantikan Anda saat memakainya. Berhiaskan batu permata sehingga memberikan kemewahan pada setiap koleksi Mouve. Seri Mouve juga cocok untuk segala umur dari remaja sampai dewasa. Model dari Mouve yang simple dan elegan sehingga juga cocok digunakan sehari-hari.

Demikian penjelasan emas 17 karat yang bisa menjadi pilihan Anda saat ingin membeli perhiasan emas. Anda juga bisa membeli perhiasan emas di Amero Jewellery melalui online atau offline. Amero juga memiliki store partner terpercaya yang tersebar di beberapa kota besar di Sumatera, Jawa, dan Bali. 


Baca Juga:
Pertimbangan Sebelum Investasi Emas Perhiasan atau Batangan


THE LATEST